oleh

Mencicipi Sate Ayam Pak Banjir

-Kuliner-530 Dilihat

Mengunjungi kota Solo, tak lengkap rasanya apabila tidak mampir ke warung Sate Ayam Pak Banjir. Sate ayam disini salah satu sate ayam favorit di Kota Solo. Warung sate ini berada di jalan Ronggowarsito, lebih tepatnya di depan Saffron Café Solo.

Pak Banjir merupakan salah satu pedagang sate ayam yang sudah lama berjualan di kota Solo. Sate ayam disini memiliki kekhasan dalam penyajiaannya. Sate ini menggunakan uritan (telur muda) pada tiap tusuk satenya. Para pembeli bisa memilih menggunakan uritan asli atau yang sintetis. Yang sintetis dibuat dari putih telur ayam dan ini dikenali dari bulatan-bulatannya yang mengencang pada poros tusukan lidi. Sedangkan yang asli benar-benar terbuat dari kuning telur yang belum dibuahi. Ada juga hati ayam dalam tusukan sate uritan asli.

Sate ayam Pak Banjir dilengkapi dengan lontong dan dibumbui dengan kuah kacang dan bertabur potongan bawang merah serta cabe rawit. Seporsi sate campur daging uritan dijual dengan harga Rp 27.000. Warung ini mulai buka pada pukul 17.00 WIB sampai dengan pukul 22.00 WIB.