oleh

Posyandu Dahlia Desa Cisantana dan Kader Posyandu Desa Mandirancan  Terbaik  Tingkat Kabupaten

-Berita-71 Dilihat

KUNINGAN – Posyandu Dahlia Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, telah terpilih sebagai Posyandu terbaik tingkat Kabupaten Kuningan. Dan  Kader Posyandu Terbaik, terpilih  Ani Yuliani dari Posyandu Melati, Desa/Kecamatan Mandirancan.  Secara keseluruhan, terdapat 1.440 Posyandu di Kuningan.

“Untuk Tim Klarifikasi dan Penilaian Lapangan Lomba Posyandu melibatkan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Dinkes, DPPKBP3A, Disdikbud, DPMD, DKP, DLH, Bappeda, Bagian Kesra Setda, Tim dari TP.PKK, dan Pendamping Posyandu Juara (PPJ) Kabupaten Kuningan. Penilaian berlangsung dari tanggal 13 hingga 14 Juni 2023,” terang Kepala DPMDes Kabupaten Kuningan, Drs. H. Dudi Pahrudin, M.Si, pada Kamis (15/6/2023).

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMDes) Dudi Pahrudin mengatakan, tahapan klarifikasi dan penilaian lapangan merupakan langkah penting dalam memastikan kualitas dan keberhasilan Posyandu yang masuk dalam tiga besar nominasi. 

“Proses penilaian dilakukan secara komprehensif dan melibatkan berbagai aspek yang mencakup pelayanan kesehatan, kelembagaan, dan manajemen Posyandu, partisipasi masyarakat, dan faktor-faktor lain yang berkontribusi untuk memajukan Posyandu di wilayahnya masing-masing,” katanya.

Lebih lanjut, Ketua Tim Pelaksana Lomba Posyandu, Kabid Kelembagaan Masyarakat DPMDes Kabupaten Kuningan H. Emon, menyebutkan bahwa berdasarkan hasil klarifikasi dan penilaian lapangan serta Rapat Pleno Tim Pelaksana Lomba Posyandu, Posyandu Dahlia Desa Cisantana Kecamatan Cigugur terpilih sebagai Juara I. Juara II diraih oleh Posyandu Anggrek Desa Cibuntu Kecamatan Cigandamekar, sedangkan Juara III diberikan kepada Posyandu Teratai 1 Desa Kertayasa Kecamatan Sindangagung.

“Kami mengucapkan selamat kepada Posyandu Dahlia Desa Cisantana atas prestasinya dan diharapkan agar melaksanakan persiapan dan penataan untuk mengikuti lomba Posyandu tingkat Provinsi Jawa Barat. Kami juga menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pokjanal Posyandu Kecamatan, Pokja Posyandu Desa, dan Posyandu yang telah aktif berpartisipasi dalam Lomba Posyandu,” ungkapnya.

Emon menuturkan, Posyandu Dahlia Desa Cisantana telah menjadi contoh dalam memberikan pelayanan kesehatan yang baik. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata bahwa upaya yang dilakukan oleh Posyandu dapat memiliki dampak positif bagi kesehatan dan kesejahteraan masyarakat setempat.

“Prestasi ini akan mendorong pengembangan dan peningkatan kualitas Posyandu lainnya di Kabupaten Kuningan, serta memotivasi partisipasi aktif masyarakat dalam program-program kesehatan yang diselenggarakan oleh Posyandu,” harapnya.

Iding Subkoor Analisis DPMDes Kabupaten Kuningan menambahkan,  mulai tahun ini ada penilaian Kader Posyandu Terbaik dengan tahap awal penilaian melalui uji kompetensi secara online dan video aktivitas yang dikirim oleh Para Kader Posyandu. Hasilnya telah ditetapkan 6 nominasi Kader Posyandu Terbaik.

Selanjutnya, para kader melakukan presentasi dengan tema “Membangun Posyandu Multifungsi dan Terintegrasi,”  meliputi kompetensi, aktivitas, dan gagasan/inovasi Posyandu yang diuji langsung oleh Tim Pelaksana Lomba Kader Posyandu.

Akhirnya, Tim Penilai memberikan putusan dari 6 nominasi Kader Posyandu Terbaik,  yakni Ani Yuliani,  Desa/Kecamatan Mandirancan sebagai Juara I, disusul Juara II, Yayu Sri Umaroh. H, S.Pd.I Desa Widarasari, Kecamatan Kramatmulya, dan Juara III Silvy Ariyanti, S.T Kader Desa Ancaran, Kecamatan Kuningan.

“Disusul , Meita Mey Puspita Sari,  Desa Cisantana Kec. Cigugur.   Paridah Desa Sindangkempeng Kec. Pancalang, dan Ratih  Desa Kertayasa Kec. Sindangagung. Agenda berikutnya, Posyandu dan Kader Posyandu terbaik akan bersaing di tingkat Provinsi Jawa Barat dalam waktu dekat,” pungkasnya. (IKP/DISKOMINFO)