oleh

Pengamat Tata Kota Soroti Perluasan Wilayah Kota Bogor

-Berita, Utama-533 Dilihat

BERITA BOGOR – Pengamat tata kota Yayat Supriatna mempertanyakan, kesiapan Kota Bogor dalam menyiapkan infrastruktur sarana dan prasarana pelayanan dasar warga di enam kecamatan yang diminta dari Kabupaten Bogor.

Ia menilai, selama ini wacana yang di lempar oleh Pemkot Bogor tidak pernah diimbangi dengan janji yang cukup substansial untuk warga di enam kecamatan itu.

“Kalau berdebat enam kecamatan itu apa yang bisa diberikan Kabupaten dan Kota untuk memperbaiki kondisi (warganya), Sekarang hanya ada klaim-klaim pengambilan tapi tidak ada gambaran untuk (meningkatkan) kesejahteraan disana, warga pun engak ada (mendapatkan) perubahan apa-apa,” katanya, Jumat (19/7).

“Dulu (mantan Gubernur DKI) Sustiyoso bilang kalau Jabodetabek itu bergabung, saya akan meningkatkan kualitas pendidikan, kesehatan gratis. (Pemkot Bogor) kan engga ada janji-janji,” katanya (bun)

Baca Artikel Aslinya