28 Maret 2024
oleh

Musrenbang Kelurahan Harapan Baru di Dominasi Usulan Pembangunan Sarana Fisik

-Berita-496 Dilihat

Musrenbang Kelurahan Harapan Baru di Dominasi Usulan Pembangunan Sarana Fisik

By Admin 17 Januari 2019 11 Views

KOTA BEKASI – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam penyusunan RKPD 2020 di Kelurahan Harapan Baru, Kecamatan Bekasi Utara Kota Bekasi dilaksanakan, Kamis , (17/1/2019). 

Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Bekasi Utara  Lukmanul hakim, Lurah Harapan Baru Pristiwanto, Kasi Ekbang Harapan Baru, Pahriah, Se, Anggota DPRD Kota Bekasi Dapil Bekasi Utara, Enie Widhiastuti, Heri Purnomo, Machrul Falak, Wasimin, Acmad Ustuchri, Syaherallayali, Tahapan Bambang M,  Para Ketua RT dan RW Kelurahan Harapan Baru, Ketua LPM, BKM, Para Kepala Sekolah serta unsur masyarakat lain. 

Camat Bekasi Utara, Lukman mengatakan harapannya agar Visi Misi Kota Bekasi, Cerdas, Kreatif, Maju, Sejahtera dan Ihsan bisa diimplementasikan di wilayahnya dalam bentuk Pembangunan Prasarana Fisik dan Peningkatan SDM. 

“Sebagai contoh bisa diwujudkan dengan Pembangunan Drainase, Pemasangan Lampu PJU dilingkungan masyarakat, Pembangunan Prasarana Olahraga seperti Lapangan Futsal, Pos Keamanan Warga, Pembuatan Kantor Sekertariat Warga, maka dalam Musrenbang perlu dimasukan perencanaannya,” ungkap Camat Bekasi Utara, Lukman. 

Sementara itu, Lurah Harapan Baru, Pristiwanto mengatakan warga masyarakat selain mengusulkan kegiatan jalan dan drainase dalam Musrenbang kali ini bisa mengusulkan renovasi taman bermain untuk anak – anak dan pengadaan Mobil Ambulance.

“Usulan tambahan yaitu renovasi RTH berupa taman bermain anak-anak, dan pengadaan Ambulance,” bebernya.

Anggota DPRD, Enie Widhiastuti dalam sambutannya mengapresiasi kepada Pemerintah dan Masyarakat Harapan Baru atas berbagai prestasi yang telah dicapai. 

“Saya mengapresiasi kepada Pemerintah dan seluruh Masyarakat khususnya warga Harapan Baru atas berbagai prestasi yang telah dicapai, Saya juga berharap agar usulan perencanaan dapat direalisasikan untuk kepentingan masyarakat dalam jangka waktu satu tahun,” tutupnya. (Ez, dro, HMS)

Tags : Musrenbang,Kelurahan Harapan Baru,Kecamatan Bekasi Utara,Lukmanul hakim