oleh

Mahasiswa Gruduk Gedung DPR, Belasan Pelajar Diamankan Polisi

Mahasiswa Gruduk Gedung DPR, Belasan Pelajar Diamankan Polisi 237

BERITA BOGOR – Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung DPR RI, Senin (11/4/2022). Semula BEM SI akan digelar di depan Istana Kepresidenan namun berpindah titik lokasi aksi.

BEM SI menuntut anggota DPR untuk taat terhadap konstitusi agar anggota dewan tidak melakukan amandemen UUD 1945 untuk menambah masa jabatan presiden menjadi tiga periode atau menunda pelaksanaan pemilu.

Koordinator Aliansi BEM SI, Kaharuddin, mengatakan aksi demonstrasi untuk mengingatkan DPR tentang berbagai permasalahan bangsa saat ini, salah satunya wacana penundaan Pemilu 2024, dan tuntutan mahasiswa dalam aksi di Gedung DPR hari ini.

1. Mendesak dan menuntut wakil rakyat agar mendengarkan dan menyampaikan
aspirasi rakyat, bukan aspirasi partai.
2. Mendesak dan menuntut wakil rakyat untuk menjemput aspirasi rakyat sebagaimana
aksi massa yang telah dilakukan dari berbagai daerah dari tanggal 28 Maret hingga
11 April 2022.
3. Mendesak dan menuntut wakil rakyat untuk tidak mengkhianati konstitusi negara
dengan melakukan amandemen, bersikap tegas menolak penundaan pemilu 2024
atau massa jabatan 3 periode.
4. Mendesak dan menuntut wakil rakyat untuk menyampaikan kajian disertai 18
tuntutan Mahasiswa kepada Presiden yang hingga saat ini belum terjawab.

Baca juga :  Menteri Desa Awasi Dana Desa

Sebelumnya, pihak kepolisian telah melakukan rekayasa lalu lintas serta menggelar apel pagi di lapangan Monas guna pengamanan aksi demonstrasi mahasiswa. Sedangkan 1.400 personel pun disiagakan di Gedung DPR RI.

Personel gabungan juga disiagakan di wilayah perbatasan Jakarta guna mengantisipasi keamanan dan kenyamanan di Jakarta. Petugas pun berhasil mengamankan belasan pelajar yang ketahuan hendak ikut aksi demonstrasi mahasiswa. ((*/red) sumber Kompas/Tribunnews

Mahasiswa Gruduk Gedung DPR, Belasan Pelajar Diamankan Polisi 238

Artikel Terkait :

Baca Artikel Aslinya