28 Maret 2024
oleh

Laporan Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah Provinsi Jawa Barat

-Berita-211 Dilihat

Laporan Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah Provinsi Jawa Barat

By Admin 14 April 2021 35 Views

Kota Bekasi – Sekretaris Daerah Kota Bekasi mengikuti Laporan Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah Provinsi Jawa Barat secara virtual bertempat di Ruang Rapat Sekda Kota Bekasi, Rabu (14/04/2021).

Kegiatan dibuka dan dipimpin langsung oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil didampingi oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat. Dalam paparannya Sekda Provinsi Jawa Barat menyampaikan beberapa poin penting dalam hal penanganan Covid-19 di wilayah Jawa Barat yaitu Update Perkembangan Covid-19 terkini, Laporan PPKM berskala Mikro, Pengendalian Covid-19 saat Bulan Ramadhan, Progres Vaksinasi, Covid-19, Pemulihan Ekonomi Daerah.

Dalam hal Pembentukan Posko PPKM, Jawa Barat menempati posisi paling atas dibandingkan dengan Provinsi lainnya. Dan juga untuk Jumlah kinerja PPKM Mikro di level Provinsi Jawa Barat juga menempati urutan paling pertama. Angka tingkat kepatuhan terhadap penggunaan masker dan menjaga jarak menjadi meningkat sampai dengan saat ini,” ungkapnya.

Perihal pengendalian Covid-19 pada Bulan Ramadhan dan Idul Fitri, Sekda menghimbau agar masyarakat pada aktivitas keagamaan tetap menerapkan protokol kesehatan yaitu dengan menggunakan masker, intensifkan pembersihan, disinfeksi, ventilasi, penerapan jaga jarak, minimalkan sharing penggunaan materi atau alat ibadah, dan memastikan kesehatan staf dan jemaah yang hadir pada saat kegiatan,” tambahnya.

Terkait update vaksinasi Covid-19, Sekda menyampaikan bahwa vaksin yang telah terdistribusi sampai dengan saat ini adalah sekitar 3.744.890 dosis, serta ditambahkan bahwa Lansia harus mendapatkan prioritas pelayanan vaksinasi dimanapun tanpa dibatasi alamat KTP maupun domisili.

Diakhir kegiatan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyampaikan bahwa Jawa Barat mendapatkan predikat PPKM terbaik se-Indonesia. (Boby-PIP)

Tags : Ridwan Kamil,PPKM berskala Mikro

Sumber : Bekasikota.go.id