oleh

KPU Kota Malang Mulai Distribusikan Kotak dan Bilik Suara

-Berita-288 Dilihat

Blimbing (malangkota.go.id) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Malang dalam tiga hari ini mulai mendistribusikan puluhan ribu kotak dan bilik suara ke lima tempat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Proses pengiriman kotak dan bilik suara ke PPK mendapat pengawasan dan pengawalan dari KPU Kota Malang Bawaslu Kota Malang serta TNI-Polri

Hingga saat ini, di gudang logistik KPU Kota Malang setidaknya sudah ada 11.894 kotak suara dan 10.057 bilik suara. Mulai Kamis siang (21/02/2019), KPU Kota Malang mulai mendistribusikan logistik pemilu, dan di hari pertama ini 4.589 kotak dan bilik suara dikirim ke kantor PPK Blimbing dan 4.787 kotak dan bilik suara ke PPK Kedungkandang.

Beberapa hal itulah yang disampaikan oleh Kepala Gudang Logistik KPU Kota Malang, Suyadi saat ditemui. Ditambahkannya, untuk kebutuhan logistik kotak dan bilik suara ke kantor PPK Lowokwaru dan Sukun akan dikirim pada hari kedua, sedang untuk Klojen pada hari ketiga.

Jumlah kebutuhan kotak dan bilik suara untuk PPK Sukun, dijelaskan Suyadi adalah 4.976, Kecamatan Lowokwaru 4.211 dan Kecamatan Klojen 2.690. “Setiap pendistribusian logistik pemilu ini akan mendapat pengawalan ketat dari personel Polri dan TNI agar proses pengiriman ini berjalan aman serta lancar,” jelasnya.

Berbagai antisipasi juga telah dilakukan oleh pihak KPU demi untuk menunjang keamanan pengiriman logistik pemilu ini. “Seperti menutup truk pengangkut dengan plastik tebal dan diikat dengan tali sekuat mungkin, sehingga apabila dalam perjalanan pengiriman ada hujan deras, logistik tetap aman,” urainya.

Sementara itu, salah satu petugas dari Bawaslu, Waskita mengimbau agar pengiriman logistik sesuai dengan yang dijadwalkan. Hal ini mengingat saat ini sedang musim hujan, serta agar dalam pengiriman logistik lebih aman selalu menyiagakan para petugas keamanan dari TNI-Polri. (say/yon)