oleh

Hadiri Safari Ramadhan, Sekda Kuningan : Momentum Tepat Untuk Bersilaturahmi Dengan Masyarakat

-Berita-232 Dilihat

KUNINGAN,- Kegiatan Safari Ramadhan menjadi Momentum Tepat Untuk Bersilaturahmi Dengan Masyarakat, bagaimana pemerintah dapat mengunjungi semua desa yang ada di Kabupaten Kuningan. Selasa (19/04/2022), Sekretaris Daerah Kabupaten Kuningan Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si melaksanakan Safari  Ramadhan di Masjid Al-Istiqomah Desa Windujanten, Kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan.

Usai melaksanakan tarawih, dilanjutkan dengan pemberian sumbangan kepada perwakilan DKM Masjid Al-Istiqomah. Kepala Desa Windujanten Rohman Hidayat menuturkan semoga silaturahim ini  akan memperpanjang persaudaraan dan menjadi  keberkahan. 

“ Alhamdulillah untuk Desa Windujanten dari desa maju sekarang menjadi  desa mandiri, sebagai bentuk penghargaan mendapatkan mobil maskara dari pemerintah provinsi Jabar. Sebagian besar masyarakat bermata pencaharian  pertanian. Untuk  tingkat kemiskinan disini cuma ada tiga KK” terang Rohman.

Dalam kesempatan itu, Rohman menyampaikan aspirasi, diantaranya permohonan untuk  rencana  pembangunan destinasi wisata pertanian dan jalan poros Windujanten – Cibinuang. Sebagai informasi bahwa disini ada 11 mushola yang tersebar di empat dusun, dan ada pesantren.

Camat Kadugede Maryanto, S.STP, M.Si. mengatakan, begitu banyak program yang ada di desa Windujanten, untuk mewujudkan program tersebut kami siap mendukung dan dibutuhkan kerjasama semua pihak.

Kecamatan untuk urusan pemerintah umum akan  melakukan pengawasan, evaluasi dan monitoring. Untuk itu mohon  kerjasamanya penataan administrasi pemerintahan  baik pemerintah desa maupun kecamatan.

Sementara itu, Sekda Kuningan mengingatkan untuk terus melakukan  pendataan secara periodik kondisi masyarakat yang ada, sebagai dasar melakukan kebijakan. Dan jangan sampai hanya melakukan pembangunan fisik namun perlu juga diperhatikan non fisiknya. 

“Kegotong royongan, kekompakan dan kepedulian untuk membantu masyarakat yang tidak mampu akan menjadi modal untuk membangun desa, karena bagaimana pun pembangunan ini butuh melibatkan semua pihak, “ungkapnya. 

Dian menuturkan, di Bulan Ramadhan yang penuh keistimewaan ini dapat meningkatkan segala amal kebaikan. Semoga ibadah kita di Bulan Ramadhan ini dapat diterima Allah SWT.

Diinformasikan juga  terkait pembangunan jalan lingkar timur selatan, Bulan Juni 2022 sudah mulai pembayaran ganti lahan  termasuk yang ada wilayah Desa Windujanten. Semoga di tahun 2023-2024 sesuai rencana jalan bisa difungsikan. 

Turut Hadir pada kesempatan tersebut, Ketua Badan Koordinasi Pemuda dan Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kab.Kuningan, Perwakilan dari Asosiasi Guru Pendidikan Agama Islam (AGPAI) Kab.Kuningan serta jemaah setempat. (IKP/DISKOMINFO)