oleh

Bupati Sambut Hangat Kunjungan Dewan Pengurus Pusat dan Dewan Guru Karate Gojuryu Ass di Kuningan

-Berita-351 Dilihat

Kuningan ,- Bupati Kuningan H. Acep Purnama, SH., MH. hadiri acara Kunjungan Dewan Pengurus Pusat dan Dewan Guru Goju Association Indonesia di Dojo Aula SMPN 3 Kuningan, Minggu (13/12/2020). Olah raga bela diri karate adalah salah satu wadah untuk mengembangkan karakter anak bangsa, sehingga bisa terwujud pemuda-pemudi yang berkualitas. karena terbiasa dilatih disiplin, hormat, dan tangguh, karena karate sendiri merupakan cabang olah raga bela diri yang sangat menjunjung tinggi nilai-nilai budi pekerti, sopan santun, sportifitas, dan saling menghormati satu sama lain. dalam Kejuaraan dunia Virtual dan kejuaraan Naional dalam Federasi olahraga Karate-Do Indonesia berjumlah 29 orang. Acara tersebut juga sekaligus penyerahan sertifikat penghargaan kepada para juara oleh Pengrus Forki Kabupaten Kuningan kepada Ketua Umum Forki Kabupaten Kuningan.  

Bupati menyambut dengah hangat atas kehadiran Kunjungan Dewan Pengurus Pusat dan Dewan Guru Goju Association Indonesia di kuningan, dan berharap dengan kunjungan Dewan Pengurus Pusat ke Kabupaten Kuningan, akan menjadi sarana koordinasi antar cabang olahraga karate di kabupaten kuningan dengan dewan pengurus pusat untuk menyelaraskan dan menyeragamkan tekhnik-tekhnik bela diri karate, sehingga nantinya dapat meningkatkan kualitas cabang olahraga karate di Kabupaten Kuningan sebagai upaya untuk meningkatkan prestasi olahraga karate Kabupaten Kuningan.

Ketua GOJU ASS Cabang kuningan. Deni S.Pd menyampaikan, kunjungan dalam penyeragaman teknik di kabupaten kuningan, semoga dapat menambah wawasan, serta dukungan ini dalam upaya menyatukan visi dan persepsi guna menangkap masa depan yang lebih baik.

“Pengurus cabang Gojuryu Karate- DO Association Indonesia Kabupaten Kuningan sampai saat ini memiliki beberapa Dojo diantaranya, Dojo SMPN 3 Kuningan, Dojo Ciawigebang, Dojo Babatan Kadugede, serta kami berkontribusi aktif pada Pedrasi Kabupaten Kuningan dengan ada 7 anggota kami yang menjadi pengurus aktif di Federasi Karate Kabupaten Kuningan, dan sampai saat ini  Gojoryu Karate-DO Association Indonesia dipercaya  oleh tim Polri Kabupaten Kuningan untuk  menjadi penanggung jawab aktif agar membawa nama baik Kabupaten Kuningan di setiap event karate.” Ujar Ketua GOJU ASS Cabang kuningan. Deni S.Pd.

Gojuryu ASS resmi menjadi aggota FORKI (Federasi Olahraga Karatedo Indonesia), selama itu sampai kini Gojuryu ASS aktif mengikuti semua kegiatan-kegiatan yang diadakan oleh FORKI disamping dengan Perguruan Karatedo yang ada di Indonesia.

“Untuk disekolah olahraga ini disebut dengan olahraga pendidikan karena untuk meningkatkan karakter sehingga dapat meningkatkan prestasi, agar kita tampil tidak hanya di daerah tapi di tingkat nasional maupun internasional dengan itu memerlukan kerjasama dan kerja keras. Selain itu olahraga ini memerlukan sportifitas nya lebih tinggi karena untuk menciptakan kebugaran.” Ujar Ketua Dewan Pengurus Pusat Gojuryu Karate-DO Association Indonesia Laksamana Madya TNI  Dr. Ir. Harjo Susmoro, S.Sos., S.H., S.Pi., M.H.

Kegiatan bela diri Goju Ass tidak hanya memberikan manfaat untuk diri sendiri, namun juga kepada lingkungan, bangsa dan negara. Fungsi dan tujuan Goju Ass pun sudah sesuai dengan Pasal 4 Undang-undang Nomor 3 Tahun 2015 tentang Sistem Keolahragaan Nasional 2015, yaitu memelihara dan meningkatkan kesehatan dan kebugaran, prestasi, kualitas manusia; menanamkan nilai moral dan ahlak mulia, sportivitas, disiplin; mempererat dan membina persatuan dan kesatuan bangsa; Memperkukuh ketahanan nasional; serta mengangkat harkat, martabat dan kehormatan bangsa.

Dalam sambutannya juga Bupati mengucapkan selamat datang kepada Ketua Dewan pengurus Gojuryu Karate-DO Association Indonesia beserta jajaran di Kabupaten Kuningan. kabupaten kuningan  adalah kabupaten yang kaya dengan sumber daya alam dan budayanya, bagaikan miniatur negara indonesia, yang masyarakatnya sangat heterogen tetapi rukun, damai loh jinawi.

dilihat dari posisi geografisnya kabupaten kuningan terletak di bagian timur jawa barat berada pada lintasan jalan regional yang menghubungkan Kota Cirebon dengan wilayah Priangan Timur dan sebagai jalan alternatif Jalur Tengah yang menghubungkan Bandung-Majalengka dengan Jawa Tengah.

sebuah posisi yang sangat strategis dan penyangga utama daerah Ciayumajakuning karena berbatasan dengan sebelah utara ada Kabupaten Cirebon, sebelah timur ada Kabupaten Brebes (Jawa Tengah), sebelah selatan ada Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Cilacap (Jawa Tengah) serta sebelah barat ada Kabupaten Majalengka. bagian timur wilayah kabupaten ini adalah dataran rendah, sedangkan di bagian barat berupa pegunungan, dengan puncaknya Gunung Ciremai (3.076 m) yang merupakan gunung tertinggi di Jawa Barat.

Acara tersebut di hadiri oleh Ketua Dewan Pengurus Pusat Gojuryu Karate-DO Association Indonesia Laksamana Madya TNI  Dr. Ir. Harjo Susmoro, S.Sos., S.H., S.Pi., M.H. beserta jajaran, Dewan Guru Goju Ass Indonesia Shihan Tanto Nugroho, kepala dinas pemuda olahraga dan pariwisata kabupaten kuningan, Kapolres Kabupaten Kuningan, Dandim 0615 Kabupaten kuningan, Ketua KONI Kabupaten Kuningan, dan Pengurus Cabang Federasi Olahraga Karate Indonesia (FORKI) Kabupaten Kuningan. (BID/IKP/DISKOMINFO)