29 Maret 2024
oleh

BEKASI NIGHT FESTIVAL DITUNDA, CAR FREE DAY DITIADAKAN 2 MINGGU KEDEPAN

-Berita-359 Dilihat

BEKASI NIGHT FESTIVAL DITUNDA, CAR FREE DAY DITIADAKAN 2 MINGGU KEDEPAN

By Admin 14 Maret 2020 189 Views

KOTA BEKASI, SABTU 14 MARET 2020

Pemerintah Kota Bekasi dalam meramaikan HUT Kota Bekasi akan menggelar rangkaian acara Bekasi Night Festival (BNF) yang terselenggara pada hari Minggu, 15 Maret 2020 di area Parkir Summarecon Mall Bekasi.

Akan tetapi, Pemerintah Kota Bekasi akan menunda rangkaian kegiatan tersebut karena mendapatkan Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 7 Tahun 2020 tanggal 13 Maret 2020 tentang gugus tugas percepatan penanganan Corona Virus Disease (Covid-19), dan berdasarkan surat edaran dari Wali Kota Bekasi No. 440/1651/DINKES tentang peningkatan kewaspadaan dan kesiapsiagaan menghadapi virus Corona.

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bekasi menetapkan bahwa Bekasi Night Festival akan ditunda dalam waktu yang belum bisa di tentukan karena mengenai kesiapsiagaan pencegahan Kasus Virus Corona (Covid-19) yang sudah mendunia.

Dalam hal ini pencegahan untuk virus Corona (Covid – 19) Pemerintah Kota Bekasi akan mengikuti sesuai peraturan dari pusat Pemerintahan untuk mengikuti aturan agar tidak mengadakan kegiatan dengan mengundang warga banyak dan kontak fisik.

Termasuk juga Pemerintah Kota Bekasi telah mengumumkan bahwa kegiatan rutin pada hari Minggu yakni Car Free Day juga telah ditiadakan selama 2 minggu kedepan, dalam upaya yang sama agar dalam bentuk pencegahan dari Virus Corona yang telah mendunia. (Ndoet)

Tags : Bekasi Night Festival,Summarecon Mall Bekasi,Virus Corona,Car Free Day

Sumber : Bekasikota.go.id